×

Monitoring Tahapan Kampanye Pilkada di Kabupaten Klungkung

Rabu, 23 Oktober 2024 pukul 15.54 (1 minggu yang lalu) | Oleh AGUS SANTOSO

Rabu, 23 Oktober 2024. Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (kesbangpol) Provinsi Bali bersama Team Desk Pilkada Provinsi Bali laksanakan Monitoring Tahapan Kampanye Pilkada di Kabupaten Klungkung bertempat di Kantor Kesbangpol Kabupaten Klungkung dan Kantor KPU Kabupaten Klungkung. sampai saat ini dalam tahapan kampanye situasi di wilayah Klungkung dalam keadaan Kondusif dan Aman.  Pemerintah Kabupaten Klungkung telah melakukan integrasi antar OPD dalam usaha sosialisasi Pilkada 2024 kepada seluruh tatanan masyarakat agar nantinya capaian pilkada yang ditargetkan 75% dapat terealisasi disamping juga telah membuat pakta integritas yang dibuat oleh seluruh ASN.

Komisioner KPU Kabupaten Klungkung menyampaikan adanya APK (Alat Peraga Kampanye) ilegal yang masih terpasang ditempat-tempat yang salah. hal ini sudah ditindaklanjuti dan diberikan waktu untuk menurunkan sendiri APK ilegal kepada Partai yang memasang, dan apabila melewati batas waktu yang telah ditentukan belum dibersihkan maka KPU beserta Satpol PP Kabupaten Klungkung akan langsung membersihkan APK ilegal tersebut.

terkait debat calon akan dilaksanakan selama dua kali dimulai debat pertama pada minggu kedua bulan November 2024.

Hadir dalam monitoring ini BPKAD Provinsi Bali, ⁠Komisioner Bawaslu Provinsi Bali, ⁠Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Klungkung, ⁠Sekretaris Badan Kesbangpol Kabupaten Klungkung, dan ⁠Komisioner KPU Kabupaten Klungkung.