×

Kunjungan Mahasiswa Program Studi Farmasi Program D3 Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha Ke P4TO Tabanan, UPTD Pengujian, Pengembangan Obat Tradisional, Dan Pengelolaan Perbekalan Kesehatan

Rabu, 20 Maret 2024 pukul 08.30 (1 bulan yang lalu) | Oleh NI LUH MITHA KRISTINA

UPTD Pengujian, Pengembangan Obat Tradisional, dan Pengelolaan Perbekalan Kesehatan adalah Unit Pelaksana Teknis Daerah Dinas Kesehatan Provinsi Bali yang salah satu fungsinya adalah  melaksanakan produksi, pengujian dan pengembangan bahan baku herbal dan obat tradisional serta sebagai wahana pendidikan, pelatihan dan penelitian tentang pelayanan pengujian, pengembangan bahan baku herbal dan obat tradisional .

Terkait hal tersebut diatas maka pada hari Senin, 18 Maret 2024, berlangsung acara kunjungan mahasiswa Program Studi Farmasi Program Diploma Tiga (D3) Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha ke Pusat Pengolahan Pasca Panen Tanaman Obat (P4TO) Tabanan, UPTD Pengujian, Pengembangan Obat Tradisional, dan Pengelolaan Perbekalan Kesehatan. Kunjungan dihadiri oleh 32 mahasiswa dengan didampingi oleh 3 Dosen Pendamping dari Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha. Kunjungan ini bertujuan untuk pemenuhan materi pembelajaran dalam mata kuliah Praktik Kerja Lapangan (PKL) untuk mahasiswa Program Studi Farmasi Program Diploma Tiga (D3) Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha terkait peran Tenaga Teknis Kefarmasian (TTK) / Tenaga Vokasi Farmasi (TVF) di Pusat Pengolahan Pasca Panen (P4TO) Tabanan.

Acara kunjungan ini dibuka oleh Ibu Ni Wayan Desi Ariani, S.Si., Apt., M.Si selaku Kepala UPTD Pengujian, Pengembangan Obat Tradisional, dan Pengelolaan Perbekalan Kesehatan. Kemudian  acara dilanjutkan dengan pemutaran video dan pemberian materi mengenai profil UPTD Pengujian, Pengembangan Obat Tradisional, dan Pengelolaan Perbekalan Kesehatan dan pengolahan pasca panen tanaman obat oleh Ibu Ni Wayan Desi Ariani, S.Si., Apt., M.Si dan Ibu A.A. Istri Agung Sri Stuti Damayanti,S.Si., Apt., MARS. Sebelum dan setelah pemberian materi, mahasiswa diberikan pre test dan post tes dengan tujuan untuk mengetahui tingkat pemahaman mahasiswa dalam memahami materi profil UPTD dan pengolahan pasca panen tanaman obat dengan baik.

Setelah pemberian materi, acara dilanjutkan dengan kunjungan lapangan. Saat kunjungan lapangan, mahasiswa didampingi oleh tim produksi di Pusat Pengolahan Pasca Panen Tanaman Obat (P4TO) Tabanan untuk dapat melihat langsung peralatan yang digunakan untuk produksi obat bahan alam meliputi : peralatan pengolahan pasca panen tanaman obat, peralatan produksi, peralatan pengujian bahan obat alam dan termasuk juga produk – produk yang dihasilkan. Mahasiswa juga diajak berkeliling melihat beberapa contoh tanaman obat yang ada di Pusat Pengolahan Pasca Panen (P4TO) Tabanan. Selain itu mahasiswa juga diajak mengikuti permainan tebak tanaman obat.

Kunjungan lapangan ini diakhiri dengan pemberian bingkisan berupa produk obat bahan alam untuk Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha dan pemberian hadiah kepada mahasiswa yang mendapatkan nilai pre test dan post tes tertinggi serta mahasiswa yang paling banyak menebak tanaman obat dengan benar.

Diharapkan kunjungan ini dapat memberikan dampak positif kepada mahasiswa sehingga mahasiswa mendapatkan gambaran secara nyata pada lingkungan kerja di dunia industri / usaha  bahan obat alam sehingga dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan obat bahan alam di Bali. Selain itu kunjungan ini juga diharapkan dapat meningkatkan minat mahasiswa dalam meneliti bahan obat bahan alam yang sering digunakan di masyarakat.