×

Kunjungi Kantor BPKAD, Pj. Gubernur Mahendra Jaya Bangun Semangat Optimisme dalam Pengelolaan Anggaran

Jumat, 5 Januari 2024 pukul 21.40 (1 tahun yang lalu) | Oleh I MADE DWI PRAYANA

DENPASAR - Dalam tatap muka dengan jajaran pimpinan dan staf BPKAD, Pj. Gubernur S.M. Mahendra Jaya menyampaikan terima kasih karena pengelolaan anggaran tahun anggaran 2023 terlaksana dengan baik dengan segala dinamika dan kendala yang dihadapi. Menurutnya, hal itu tak terlepas dari dedikasi dan komitmen yang ditunjukkan seluruh jajaran BPKAD Bali.

Capaian di tahun 2023 diharapkan menjadi penyemangat dalam pengelolaan anggaran di tahun 2024. Dengan modal komitmen dan semangat seluruh jajaran birokrasi di lingkungan Pemprov Bali, ia yakin tantangan ke depan akan bisa dilalui dengan lebih baik.

Dalam pertemuan itu, Plh. Kepala BPKAD Bali I Wayan Serinah menyampaikan terima kasih atas kunjungan Pj. Gubernur Mahendra Jaya. Ia pun menegaskan komitmen jajarannya untuk tetap berpedoman pada aturan yang berlaku dalam pengelolaan anggaran.