×

Rapat Persiapan Pembentukan Paskibraka dan Lomba Kebangsaan Baris Berbaris Provinsi Bali Tahun 2025

Kamis, 9 Januari 2025 pukul 09.41 (1 minggu yang lalu) | Oleh AGUS SANTOSO

Denpasar - Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Bali, I Gusti Ngurah Wiryanata memimpin rapat awal persiapan Pembentukan Paskibraka dan Lomba Kebangsaan Baris Berbaris Provinsi Bali Tahun 2025, bertempat di Ruang Rapat Badan Kesbangpol Provinsi Bali (8/1).

Rapat dihadiri oleh Pengurus Purna Paskibraka Indonesia Provinsi Bali bersama dengan Pengurus PPI Kabupaten/Kota se-Bali.

Ngurah Wiryanata menyampaikan apresiasinya atas sukses penyelenggaraan Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Paskibraka dan LKBB Provinsi Bali Tahun 2024. Dua kegiatan besar ini terlaksana dengan sukses atas sinergi dan kolaborasi Badan Kesbangpol Provinsi Bali dan Kabupaten/Kota dengan Purna Paskibraka Indonesia Provinsi Bali dan Kabupaten/Kota se-Bali.

Sinergi dan kolaborasi yang kompak ini diharapkan terus berlanjut khususnya pelaksanaan Paskibraka Tahun 2025 dan juga Lomba Kebangsaan Baris Berbaris Tahun 2025 yang pelaksanaanya akan dirangkaikan dengan Peringatan Hari Kemerdekaan RI pada Bulan Agustus sehingga menjadi satu kesatuan utuh dalam rangka menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke 80 Tahun 2025.