×

Biro Organisasi Setda Prov. Bali Adakan Sosialisisasi Monev Agen Perubahan Semester II 2022 Dan Sosialisasi Hasil Survei Indeks Berakhlak Via Daring

Selasa, 24 Januari 2023 pukul 14.56 (1 tahun yang lalu) | Oleh WIDIA PUTRA SANTOSA

Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 81 Tahun 2010 tentang Grand Design Reformasi Birokrasi 2010-2025, Permenpan & RB Nomor 25 tahun 2020 tentang Road Map Reformasi Birokrasi2020-2024, Permenpan & RB Nomor 27 tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Agen  Perubahan di Instansi Pemerintah, maka Biro Organisasi Setda Prov.  Bali Adakan Sosialisasi Monev Agen Perubahan Semester II 2022 Dan Sosialisasi Hasil Survei Indeks Berakhlak Via Daring.

.

Agen Perubahan dalam menjalankan tugasnya telah menyusun rencana aksi Agen Perubahan. Untuk konsistensi Agen Perubahan dalam melakukan proses perubahan maka dilakukan pelaksanaan monitoring dan evaluasi (monev) secara berkala. Rencana aksi yang telah disusun telah dilaksanakan dan lanjut setiap semester perlu dilakukan monitoring dan evaluasi terhadap tugas-tugas agen perubahan.

.

Monev secara berkala atas pembangunan Agen Perubahan perlu dilakukan dengan tujuan untuk mengukur efektivitas proses dan hasil atas pelaksanaan perubahan serta memberikan umpan balik (feedback) perbaikan secara berkelanjutan dalam membangun Agen Perubahan yang andal. Oleh karena itu, pelaksanaan monev perlu difokuskan pada perkembangan pelaksanaan rencana tindak Agen Perubahan yang telah disusun. Apabila terdapat permasalahan dan kendala dalam pelaksanaan rencana tindak implementasi 

perubahan, Agen Perubahan dapat menyampaikan permasalahan serta usulan alternatif solusinya kepada pimpinan secara tertulis langsung dan berjenjang.

.

Sehubungan dengan hal tersebut agar agen perubahan melakukan monev agen perubahan semester II tahun 2022 dengan mengisi realisasi rencana aksi agen perubahan yang disertai dengan data dukung sebagai akuntabilitas. Penyampaikan laporan monev agen perubahan disampaikan ke Biro Organisasi paling lambat tgl 31 Januari 2023.

.

Survei Indeks BerAKHLAK telah dilakukan di seluruh wilayah Indonesia dalam kurun waktu empat bulan. Dari 621 instansi pemerintah yang disurvei, hanya 442 instansi yang memenuhi responden. Dan hasilnya, 17 instansi dinilai memiliki baseline paling baik dibanding instansi lainnyatermasuk Pemerintah Provinsi Bali. Pemeritah Provinsi Bali berhasil meraih prestasi Best Starter Overall Kategori Provinsi. Capaian ini berhasil didapatkan oleh Pemerintah Provinsi Bali karena partisipasi seluruh ASN 

Provinsi Bali, para pimpinan perangkat daerah dan para Agen Perubahan yang senantiasa bersemangat dalam menginternalisasi dan  mengimplementasikan core values BerAKHLAK di lingkungan kerja masing-masing.

.

Survei Indeks BerAKHLAK bertujuan untuk mengetahui tingkat Implementasi core values BerAKHLAK di setiap Instansi Pemerintah. Secara mengkhusus tujuan Survei Indeks BerAKHLAK, sbb:

- Mengetahui sejauhmana implementasi berAKHLAK diimplementasikan dalam budaya organisasi saat ini

- Mengetahui keselarasan antara nilai pribadi, nilai organisasi saat ini dan yang diharapkan sebagai indikasi keterikatan dan kesesuaian arah transformasi

- Mengetahui indeks kesehatan budaya organisasi 

- Mengetahui aspirasi pegawai terhadap budaya saat ini maupun budaya organisasi kedepan agar lebih baik

- Mengetahui hal-hal yang perlu ditingkatkan (area perbaikan)

.

Baseline diatas merupakan langkah awal pemetaan K/L/P dalam menerapkan Core Values BerAKHLAK. “Ibarat pertandingan MotoGP, 

dalam qualifying race, motor tercepat akan mendapatkan keuntungan menjadi posisi terdepan untuk siap bertempur. Pemerintah Provinsi Bali memiliki posisi yang baik di tahun 2022 terkait implementasi Core Values BerAKHLAK agar dapat memelihara dan menjaga penguatan budaya kerja yang semakin kokoh dan memberikan manfaat yaitu ASN mampu memberikan kinerja tinggi, berintegritas dan melayani. Berdasarkan hasil Survei Indeks BerAKHLAK secara umum di K/L/P nilai yang perlu mendapatkan peningkatan secara umum adalah nilai ADAPTIF. Adaptif berarti Berinovasi dan antusias dalam menggerakkan serta menghadapi  perubahan.

.

Internalisasi core values BerAKHLAK yang dicanangkan Presiden Joko Widodo tahun 2021, agar tetap intensif diinternalisasikan di PD melalui Agen Perubahan sebagai DUTA BUDAYA KERJA. Dengan mengetahui hasil survei Indeks BerAKHLAK diharapkan PD khususnya agen perubahan dapat menindaklanjutinya sehingga Implementasi core values BerAKHLAK semakin baik dan bermanfaat.