×

Dinas Perikanan Badung Imbau Nelayan Waspada Cuaca Buruk

Rabu, 27 Desember 2017 pukul 13.49 (6 tahun yang lalu) | Oleh Sigapura

Mangupura (Antaranews Bali) - Dinas Perikanan Kabupaten Badung, Bali, mengimbau nelayan di daerah itu mewaspadai cuaca buruk saat melakukan aktivitas penangkapan ikan di tengah laut.

"Saya mengimbau ini karena kondisi cuaca terkadang tidak menentu, sehingga saya mengingatkan nelayan tetap mengutamakan keselamatan jiwa," ujar Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Badung Oka Swandiana di Mangupura, Jumat.

Selain itu, gelombang laut yang begitu tinggi di perairan Selatan Bali juga patut diwaspadai sesuai imbauan BMKG. "Saya meyakini para nelayan sudah paham bagaimana keadaan gelombang air laut dan tahu waktu yang tepat untuk menangkap ikan," katanya.

Namun, pihaknya tetap mengingatkan kepada nelayan apabila cuaca sudah tidak mendukung, maka nelayan tetap diingatkan tidak memaksakan diri untuk mencari ikan di tengah laut.

Oka Swandiana menambahkan dampak cuaca yang tidak menentu itu apakah akan mempengaruhi produksi tangkapan ikan nelayan di daerahnya menjelang pergantian tahun, pihaknya meyakini persediaan masih ada.

"Selama ini, ketersediaan tetap memadai, jika musim paceklik, sudah ada pengepul ikan yang telah memiliki tempat penyimpanan ikan," katanya.

Ia mengatakan ada sejumlah pengusaha ikan juga telah memiliki "cold storage" yang mampu menampung ikan hingga kapasitas lima ton.

"Saya juga mengingatkan antar nelayan tetap berkoordinasi guna memenuhi permintaan ikan. Terkadang Kedonganan, Muncar, Pengambengan, bahkan sampai Lombok itu saling isi-mengisi kebutuhan ikan ini," katanya.

Ia menjelaskan jumlah nelayan di Badung kurang lebih mencapai 1.800 orang. "Jumlah tersebut terdiri dari nelayan penuh dan nelayan sambilan," katanya.

Sementara itu, untuk total nelayan yang sudah masuk asuransi mencapai 700 orang pada tahun 2017. "Karena tahun ini Badung hanya mendapat jatah asuransi nelayan untuk 700 orang saja," katanya.

Terkait, apakah tahun 2018 akan ada tindak lanjut mengenai asuransi nelayan, Pemkab Badung melalui Dinas Perikanan masih menunggu informasi dari pemerintah pusat dan provinsi.

Sumber : Antara Bali