×

Semakin Seru Babak Penyisihan Turnamen e-Sport di BDF Kolaborasi Event 2024

Minggu, 18 Agustus 2024 pukul 11.33 (1 bulan yang lalu) | Oleh Anita Eka Dharanita

BDF 2024_Denpasar - Kegiatan E-Sport kali ini cukup ramai karena bertepatan dengan hari kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada Hari Sabtu Tanggal 17 Agustus 2024. Dimana kali ini diikuti oleh 3 kompetitor E-Sport yaitu Mobile Legend, Loka Pala dan E-Football.

Kompetisi ini dilakukan secara bertahap yang di awali oleh gamer E-Football, kemudian dilanjutkan dengan Loka Pala dan Mobile Legend yang penuh tantangan dan ketangkasan.

Dapat dilihat dengan antusiasnya jumlah pemain, serta penonton dan pengunjung yang menyaksikan dengan serius permainan yang dimainkan oleh para gamer tersebut.

Dengan banyaknya minat pada E-Sport di Bali yang tidak hanya sebagai ajang kompetisi melainkan sebagai ajang event kompetisi E-Sport tahunan yang memiliki daya tarik tersendiri bagi pemain dan penonton serta pengunjung yang hadir pada pameran Bali Digital Festival 2024 dan harapan dapat meningkatkan minat E-Sport di tahun berikutnya.